Memupuk Kepedulian Sosial, Fatayat NU Ranting Kalirejo Dukun Gresik Berbagi Ratusan Takjil
Nahdliyingresik.id – Ramadan menjadi momentum penting untuk memupuk jiwa agar memiliki kepedulian sosial yang lebih tinggi. Hal ini seperti yang dilakukan oleh Pimpinan Ranting (PR) Fatayat Nahdlatul Ulama Kalirejo, Kecamatan Dukun, Gresik, dengan kegiatan berbagi takjil kepada warga.
Tak kurang dari 677 paket takjil yang dibagikan anggota Fatayat NU Ranting Kalirejo untuk pengguna jalan yang melintasi Jalan Raya Dukun, tepatnya di depan toko Enggal Jaya.
Meski suasana hujan, tidak menyurutkan semangat bagi emak-emak muda yang tergabung di Fatayat NU Kalirejo. Dengan penuh sigap mereka membagi satu persatu paket takjil kepada masyarakat.
Ketua Pimpinan Ranting Fatayat NU Kalirejo, Nida'ul Fijriyah memanjatkan syukur Alhamdulillah lantaran kegiatan ini berlangsung istiqamah tiap tahun, pada bulan suci Ramadan.
Tak hanya itu, dirinya juga mengapresiasi seraya menghaturkan terima kasih atas semangat yang diwujudkan oleh seluruh anggota Fatayat NU Kalirejo yang secara kompak terlibat dalam kegiatan sosial ini.
"Tujuan diadakan kegiatan ini adalah meningkatkan nilai kepedulian dan empati terhadap sesama serta menghidupkan semangat berbagi kepada anggota dan masyarakat Dukun dan sekitarnya. Maka semoga program ini bisa Istiqomah serta berkembang kedepanya," jelas Nida, Kamis (20/3/2025).
Melalui kebersamaan ini, Nida berharap ke depan organisasi Fatayat NU di Desa Kalirejo Kecamatan Dukun Gresik terus berikhtiar agar lebih manfaat bagi masyarakat di sekelilingnya.
"Mudah-mudahan terus bisa bergulir kegiatan sosial seperti ini. Fatayat NU hadir di tengah masyarakat, responsif terhadap momen istimewa, dan berbagi menebar kebaikan dan kemanfaatanya untuk umat," tutupnya.
Belum ada Komentar untuk "Memupuk Kepedulian Sosial, Fatayat NU Ranting Kalirejo Dukun Gresik Berbagi Ratusan Takjil"
Posting Komentar